Tuesday, 30 April 2013

Microsoft Tawarkan Imbalan 100 USD untuk Produsen Aplikasi Windows Phone 8 dan Windows 8

Microsoft berusaha untuk menarik minat para developer aplikasi untuk segera membuat aplikasi berbasis Windows 8 dan Windows Phone 8. Dan, sebagai perwujudannya, perusahaan yang berbasis di Redmond ini pun rela mengeluarkan uang tunai sebesar 100 USD bagi developer yang meluncurkan aplikasi untuk kedua platform tersebut.
Dalam ketentuannya, developer hanya dibatasi untuk membuat 10 aplikasi. Dengan begitu, setiap developer berkesempatan untuk memperoleh uang tunai sebesar 2000 USD secara langsung.
Selanjutnya, aplikasi-aplikasi tersebut juga harus sudah dikirimkan sebelum tanggal 30 Juni 2013.
Lebih lanjut, Microsoft mengatakan bahwa aplikasi yang dikirimkan haruslah benar-benar aplikasi yang baru. Bukan aplikasi yang pernah dipublikasikan sebelumnya. Pihak Microsoft pun sebenarnya telah memulai kampanye ini pada awal Maret ini.
Langkah seperti ini bukanlah sebuah kebijakan baru untuk menarik para developer aplikasi. Beberapa waktu lalu, BlackBerry pernah melakukan langkah serupa dan berujung pada hasil yang memuaskan. Sayangnya, kebijakan ini juga mengakibatkan para developer lebih mengutamakan kuantitas dibandingkan kualitas.